Doa Ringan Untuk Menyembuhkan Penyakit

Doa dengan bacaan ringan namun bermanfaat menyembuhkan penyakit.

Ruqyah syar'iyyah - Berikut ini adalah sebuah doa yang diajarkan oleh Baginda Muhammad Rasulullah untuk bisa diamalkan ketika ada anggota tubuh kita yang menderitasakit. 

Termasuk salah satu bacaan ruqyah yang sederhana namun dahsyat faedahnya, bisa diamalkan oleh penderita sakit itu sendiri. Misal, sakit pada jari tangan, tangan dan kaki terkilir, atau kaki yang kesemutan dan lain-lain.


Caranya adalah dengan memegang bagian tubuh yang terasa sakit kemudian membaca ….


بِاسْمِ اللَّهِ (3×)


أَعُوذُ بِاللَّهِ وَقُدْرَتِهِ مِنْ شَرِّ مَا أَجِدُ وَأُحَاذِرُ (7×)


“Bismillah (3 x)


A’udzu billahi wa qudrotihi min syarri maa ajidu wa uhaadzir (7 x)”


[Dengan menyebut nama Allah, dengan menyebut nama Allah, aku berlindung kepada Allah dan kuasa-Nya dari kejelekan yang aku dapatkan dan aku waspadai] (HR. Muslim no. 2202)

Cerita hadits di atas, pernah ‘Utsman bin Abu Al-Asy’ash Ats-Tsaqafi mengadukan kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam ada sesuatu yang sakit di tubuhnya sejak dahulu ia masuk Islam. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mengajarkan doa di atas, sambil memerintah dengan meletakkan tangan di bagian yang sakit pada badannya.

Imam Nawawi rahimahullah menyatakan bahwa disunnahkan meletakkan tangan di bagian yang sakit lalu membaca doa sebagaimana yang disebutkan. (Syarh Shahih Muslim, 14: 169)

Semoga bermanfaat dan mudah mengamalkannya. 




LihatTutupKomentar